Jumat, 05 Oktober 2012

UBUNTU

             Hola para blogger udah lama gak nulis lagi nih. Nah sekarang saya punya ide untuk menulis tentang sistem operasi yang baru saya coba yaitu ubuntu. 
           
Sebelum kita ke ubuntu gimana kalo kita kenalan dulu dengan LINUX nya. Sistem operasi linux dibuat oleh seseorang lelaki yang namanya Linus Benedict Torvalds. Ternyata om Linus ini sudah terlihat bakat dalam bidang komputer pada umur 10 tahun weheheh keren. Om Linus ini belajar program dasar program dari buku manual komputer milik kakeknya. 
           
Singkat cerita setelah ia diterima kuliah di Universitas Helsinki di jurusan ilmu komputer, ia mendapat pelajaran tentang UNIX dan bahasa C. Pada saat itu ia tertarik terhadap UNIX namun karena mahal dan source codenya tidak tersedia secara bebas ia beralih ke MINIX(minimal unix). Kurangnya fitur dan kebijakan dari Minix yang memperbolehkan melihat source code tetapi tidak memperbolehkan untuk membuat yang baru membuat om Linus frustasi ia lalu terdorong untuk membuat sistem operasi baru yang serupa dengan Minix yang tidak memiliki keterbatasan fitur ataupun hak penggandaan. Akhirnya keinginan om Linus ini tercapai sebuah inti dari sistem operasi(kernel) bernama LINUX(Linus’ MINIX) tercipta walaupun masih dengan fitur yang terbatas.
          
Nah tadi adalah sekilas mengenai Linux dan penciptanya, nah yang jadi pertanyaan apakah Linux dan Ubuntu sama?. Ternyata dari buku yang saya baca Linux dan Ubuntu itu diibaratkan kacang kedelai dan tahu, kedelai diibaratkan Linux sedangkan tahu kita ibaratkan Ubuntu dan distro-distro lainnya. Sekarang kita ibaratkan Ubuntu sebagai tahu. Jadi semua varian linux itu berbahan dasar atau berkernel sama yaitu Linux. Proses penyajian, tata cara pengoperasian, penambahan penambahan program dan lainnyalah yang membuatnya berbeda. Lalu apakah semua distro linux sama?kita ibaratkan apakah tahu,tempe,susu kedelai, dan tauco memiliki rasa yang sama?toh sama dari keledai?hehe.

Kita sekarang kenalan sama ubuntu yuk, ubuntu merupakan distro linux yang paling popular sekarang dan katanya adalah turunan dari debian. Sifat dari ubuntu yang user friendly lah yang membuatnya popular dibandingkan distro lainnya. Ubuntu paling cocok bagi pengguna awam yang baru belajar linux, Karena memang distro inilah yang paling gampang pengoperasiannya.

Ubuntu dirilis pada 20 Oktober 2004, distro ini dirilis setiap 6 bulan sekali, salah satu turunan Debian ini disponsori oleh Canonical Ltd. Ubuntu diambil dari nama ideologi di afrika selatan sana yang berarti "rasa perikemanusiaan terhadap sesama manusia". Maksudnya apa? maksudnya adalah membawa semangat yang terkandung di dalam Ubuntu ke dunia per perangkat lunak-an.

Dari beberapa sumber saya dapat menyimpulkan ada beberapa kelebihan yaitu:
1.  Gak perlu pake licensi dan boleh diinstal di banyak komputer
2.  Ringan, bisa digunakan di komputer dengan spesifikasi cukup rendah
3.  Instalasi driver tidak sulit karena biasanya sudah ada di dalam Cd instalasi
4.  Ubuntu software center memudahkan kita untuk mencari aplikasi yang kita butuhkan
5.  Stabil dan bebas virus
Tapi ada pula beberapa kekurangan dalam memakai Ubuntu salah satunya aplikasi kegemaran anda di windows tidak semuanya kompatibel dan dapat dipakai walau memakai wine.

Semoga bermanfaat bagi kita semua, mohon maaf bila ada salah ketik dan lainnya
#keeplearn

0 komentar:

Posting Komentar

Powered By Blogger
fajar ahmad blog © 2008. Design by :Yanku Templates Sponsored by: Tutorial87 Commentcute